Yang Terjadi Bila Anak sakit
Ini adalah pengalaman berhargaku sebagai papa muda, dimana statusku sebagai seorang suami diuji. Di akhir bulan agustus 2021 ini, keluarga kami kembali di uji, di tengah kebahagiaan kehamilan istriku yang ke empat, anak ke dua ku ini yang usianya baru sekitar 10 bulan, sakit. Banyak yang bilang dia indah atau apalah namanya, namun yang pasti dia sakit. Diawali kemarin tiba-tiba dia muntah-muntah, jadi setiap dikasih susu dia muntah, selalu seperti itu, karenanya kami memutuskan untuk tidak memberikan nya susu sementara ini, kasian kan kalau setiap di kasih susu muntah, otomatis makanan di perutnya kembali keluar terbuang, akibatnya dia lemas karena kurang asupan, jadilah kami beralih memberinya air putih atau teh manis sebagai pengganti susu, dan ini berhasil setidaknya malam ini, sabtu di penghujung agustus 2021, dia tidak muntah, bisa tidur walau kami selalu orang tua harus siap terjaga bangun tiap kali mendengar tangisan nya, lalu mulai menidurkan nya kembali lewat gendongan.
Berlanjut di hari berikutnya, mulai timbul demam, suhu tubuhnya yang semula normal 36.7 derajat celcius, kini menjadi 37 derajat, suhu yang lumayan tinggi untuk anak 10 bulan, kembali di bilangnya oleh tetangga dia indah, lagi belajar sesuatu, semisal jalan atau apalah.
Walaupun panasnya lumayan tinggi, kami belum berani ke dokter, disamping pertimbangan Pandemi covid 19, juga ada pengalaman di anak pertama, kalau anak demam disarankan ke dokter di hari ke 3, jadi memberikan kesempatan tubuh anak untuk melawan penyakit yang menyerang badan nya, disamping itu, ada penjelasan bahwa demam nya si anak ini, ialah mekanisme pertahanan tubuhnya melawan bibit penyakit, virus/bakteri yang menyerang tubunya, Sampai saat, ini kami hanya berani memberikan ya paracetamol anak (sanmol) dan kompres demam instal sebagai bentuk ikhtiar, semoga demamnya akan turun, sehat kembali.
Ada hal menarik di pagi ini, setelah kemarin dia muntah-muntah. jadi pagi ini ibunya mencoba memberikan asupan bubur bayi, organik yang biasa di jual, dan saya yang diminta untuk beli, sekalian olah raga sepeda pagi-pagi, saya membeli dua cup kecil seharga Rp.8000,-. yang menarik adalah dia si bayi ini, yang awalnya saat sehat tidak terlalu suka dengan bubur ini, pagi ini begitu lahap, sampai habis satu cup. yah mungkin karena kemarin semua makanan nya terbuang lewat muntahnya, sehingga perutnya kosong, hanya air putih dan teh manis, karena di beri makan pun dia gak mau. mungkin masih trauma dengan muntahnya pikirku,
Yah beginilah, keadaan dalam rumah, bila salah satu anak sakit, harus siap begadang. malam ini kami coba untuk memberikan nya susu encer, jadi takaran susunya lebih sedikit dari biasanya, hanya sebagai perasa susu sebagai teman tidurnya, setelah malam sebelumnya full hanya di beri air putih dalam botol.
kasian sih, tapi mau bagaimana lagi, dari muntah terus, lebih kasian lagi.
Semoga lekas sembuh ya nak, dan semoga apa yang di sangkakan tetangga mengenai sakitmu adalah benar, bahwa kamu sedang belajar sesuatu ke bisa an baru. Aammiinn
Posting Komentar untuk "Yang Terjadi Bila Anak sakit"
You are welcome to share your ideas with us in comments!